Polresta Denpasar Gelar Pengamanan Kegiatan Pembukaan dan IP Awards Persada Provinsi Bali

banner 300600

Beritakompas.com, Denpasar Bali – Personel Polresta Denpasar terlibat dalam Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 melaksanakan pengamanan acara Pembukaan dan IP Awards yang diselenggarakan oleh Persada, Persatuan Radio Amatir Daerah Bali. Kegiatan berlangsung pada hari Rabu Tanggal. (1/ Nopember/ 2023), pukul 08.40 WITA, di Hotel Prama Sanur Beach, Denpasar Selatan.

Sebelumnya, Karendal Ops Polresta Denpasar, Kompol Ketut Tomiyasa, SH.,MH., memimpin pelaksanaan apel pengamanan kegiatan ini. Dalam sambutannya, Kompol Ketut Tomiyasa menyampaikan terimakasih kepada seluruh personel yang hadir untuk melaksanakan tugas pengamanan. dirinya menjelaskan bahwa tugas pengamanan menjadi sangat penting ketika ada VIP atau tokoh penting yang melakukan kegiatan di wilayah mereka. Polresta Denpasar merasa bertanggung jawab untuk melaksanakan pengamanan dengan baik.

Pada acara ini, Persada/ Persatuan Radio Amatir Daerah Bali mengundang sejumlah OPD Pemkot Denpasar serta Capres Ganjar Pranowo, yang juga menjabat sebagai Ketua Persada Indonesia. Kegiatan ini semula dijadwalkan akan dimulai pukul 09.00 WITA, namun, sesuai dengan koordinasi yang telah dilakukan dengan Ketua Harian, waktu pelaksanaan acara dimundurkan menjadi pukul 11.00 WITA.

Kegiatan tersebut berlangsung di Wantilan Convention Center, yang merupakan lokasi persiapan acara Persada. Rencananya, Capres Ganjar Pranowo selaku Ketua Umum Persada akan hadir dalam acara ini, memberikan kehormatan tersendiri bagi Persada/ Persatuan Radio Amatir Daerah Bali.

Kasi Humas AKP I Ketut Sukadi menjelaskan tentang kegiatan ini, menekankan pentingnya pengamanan dan kolaborasi antara Polresta Denpasar, OPD Pemkot Denpasar, dan Persada/ Persatuan Radio Amatir Daerah Bali untuk memastikan kelancaran acara tersebut.

Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 ini komitmen Polresta Denpasar dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, terutama saat acara-acara besar seperti ini berlangsung. Polresta Denpasar siap menjaga keamanan dan memberikan layanan yang terbaik untuk memastikan suksesnya acara Pembukaan dan IP Awards oleh Persada/ Persatuan Radio Amatir Daerah Bali.

(Daeng/hms)

Pos terkait

banner 300600 ------------------------------------------------ banner 300600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *