Berita-compasnews.com, Karangasem. Bali – Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K, M.H.,M.K.P., menerima Penghargaan “PRESISI AWARD” yang diserahkan langsung oleh Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI), DR. DRS. Edi Saputra Hasibuan, SH, MH. Penyerahan penghargaan ini berlangsung di Mako Polsek Manggis, Polres Karangasem, Jumat (7/6/2024).
Penghargaan PRESISI AWARD diberikan kepada AKBP I Nengah Sadiarta atas prestasinya dalam memimpin jajaran Polres Karangasem selama satu tahun terakhir. Dibawah kepemimpinannya, Polres Karangasem berhasil meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
“Penghargaan ini merupakan apresiasi kepada pimpinan Polres Karangasem yang telah menunjukkan kinerja yang cemerlang dalam memelihara Kamtibmas di wilayah Karangasem,” ungkap DR. DRS. Edi Saputra Hasibuan dalam sambutannya.
AKBP I Nengah Sadiarta menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan yang diterimanya. Ia menegaskan bahwa prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan sinergitas seluruh jajaran Polres Karangasem.
“Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja dalam melayani masyarakat dan menjaga Kamtibmas di wilayah Karangasem,” ujar Kapolres.
Turut hadir dalam acara penyerahan penghargaan tersebut adalah Wakapolres Karangasem, Kapolsek Manggis dan Kasat Samapta.
Penghargaan “PRESISI AWARD” dari Lemkapi ini diharapkan dapat memacu semangat seluruh jajaran Polres Karangasem untuk terus memberikan kinerja terbaik dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Karangasem.
(Daeng)