Beritakompas.com, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengisi hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun dengan mengikuti senam massal dan jalan sehat bersama warga putussibau dan sekitarnya dalam rangka memeriahkan HUT RI di Stadion Uncak Kapuas Putussibau, Jumat (18/3/2023).
Pada kesempatan tersebut Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyampaikan kepada masyarakat yang hadir, agar bisa mensyukuri kemerdekaan yang telah dimiliki dan jangan di sia-siakan.
“Mari kita isi hari kemerdekaan kita dengan kegiatan positif, contoh bagi anak-anak agar terus belajar dengan rajin, menjaga kebersihan lingkungan, sedangkan untuk yang dewasa tetap menjaga keamanan dan toleransi, jangan menyalah gunakan narkoba karena akan merusak massa depan” Sampai Bupati Sis dihadapan ribuan peserta yang mengikuti semarak kemerdekaan di GOR Uncak Kapuas Putussibau.
Bupati Kapuas Hulu yang karib disapa Bang Sis juga menekankan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak bermain judi online atau bermain slot.
“Di Kapuas Hulu ada yang sudah terindikasi, saya minta kepada ASN agar stop judi online, Judi tidak akan membuat kaya pasti akan rugi, saya minta kepada Pak Sekda agar mengingatkan ASN kita, ini untuk kebaikan kita semua” Pungkasnya.
(M.Isnaini)